Jember_Jempolindo.id_ Puluhan sepeda motor plat merah milik pemkab Jember bertumpuk di sebuah rumah Jalan Imam Bonjol KUA KAV 8 Kelurahan Tegal Besar Kecamatan Kaliwates, tak jelas peruntukannya.
Penulusuran Jempol, Rabu (6/11/19) pemilik rumah tidak bisa ditemui. Beberapa kali mengetok pagar rumah, tak ada jawaban. Terpampang di garasi rumah papan nama CV “S”.
Berdasarkan keterangan warga sepeda motor itu diperkirakan datang sekitar seminggu lalu.
“Sepertinya baru sekitar semingguan kami lihat,” kata Warga.
Menurut warga pemilik rumah bernama “IA”.
“Kayaknya pengusaha, bukan pegawai pemkab,” kata warga.
Menanggapi tertumpuknya sepeda plat merah itu, Koordinator LSM Format Kustiono Musri yang juga turut melakukan investigasi menegaskan keheranannya. Kustiono mempertanyakan hak penguasaan sepeda motor plat merah yang harusnya berada di Pemkab Jember
“Kok bisa berada dirumah orang, apa ya dasarnya penguasaan haknya ?,” Tanya Kustiono.
Kustiono juga mempertanyakan hubungan sepeda motor itu dengan rekruetmen satgas.
“Di sepeda motor itu juga terpasang label satgas yang baru – baru ini dilakukan oleh Bupati Jember,” tegas Kustiono.
Lebih jauh, awak media mencoba menghubungi Kepala Dinas Pendidikan Edy Budi Susilo yang menegaskan sudah tidak ada lagi asset berbentuk sepeda motor yang berada dibawah Dispendik Jember.
“Saya kok tidak tahu ya,” jawab Edi melalui WA awak media. (*)