PSHT Rayon Kawang Rejo Terus Berbagi Buat Sesama

psht rayon kawang
caption ; PSHT Rayon Kawang Rejo Ranting Mumbulsari Cabang Jember Pusat Madiun Terus Berbagi Buat Sesama

Loading

JemberPSHT Rayon Kawang Rejo Ranting Mumbulsari Cabang Jember mengadakan kegiatan bakti sosial, berbagi bantuan berupa beras, mi instan  dan minyak goreng, yang diberikan kepada kaum duafa dan anak yatim, warga di empat dusun  Desa Kawang Rejo. Minggu (05/12/2021)

Tampak puluhan puluhan warga PSHT Rayon Kawang Rejo yang sedang bantuan, dipandu  oleh Ketua PSHT Rayon Kawang Rejo Nova Harianto.

Menurut Nova, bakti sosial berbagi sembako itu, sudah dilakukan sejak tahun 2016, setiap satu  bulan sekali, yang tujuannya untuk mendidik anggota agar memiliki rasa kepedulian terhadap   sesama  yang mengalami nasib kurang beruntung.

“Sehingga kawan – kawan muda bisa melatih memiliki kepekaan sosial,” ujarnya.

Sasarannya setiap satu bulan sekali berganti – ganti sesuai dengan yang paling membutuhkan.

“Kebanyakan sasarannya kaum duafa,” ujarnya.

Nova  berharap keberadaan PSHT di Desa Kawag Rejo dapat membawa manfaat untuk kebanyakan warga.

“Sebagaimana ajaran yang kami dapatkan, memayu hayuning bawono,” tandasnya.

Pernyataan serupa juga disampaikan Warga PSHT Rayon Kawang Rejo Muhlis, yang berharap bakti sosial yang dilakukan PSHT dapat bermanfaat untuk warga yang telah menerimanya.

“Harapan kami kepada adik adik siswa PSHT dapat menjadi suri tauladan, agar kedepan lebih maju dan berkembang lagi,” ujarnya.

Lebih lanjut, Muhlis menjelaskan sumber anggaran yang dipergunakan untuk baksos berasal dari kepedulian siswa PSHT yang peduli terhadap kegiatan itu.

“Tanpa diminta, kesadaran, sepeti diajarkan PSHT agar memiiki rasa peduli,” katanya

Disamping berbagi sembako, Muhlis mengatakan bahwa kegiatan Baksos lainnya juga dilakukan, seperti bersih-bersih masjid, kantor Desa, dan peduli banjir.

“Ya beragam kegiatan apapun yang penting bermanaat, PSHT berusaha berada di depan,” tandasnya.

Sedangkan bersama Pemerintahan Desa Kawang Rejo, menurut Muhlis berupaya menjadi mitra, untuk mengawal proses pembangun di desa.

“Ya kita turut berpartisipasi mengawal proses pembangunan di desa,” ujarnya.

Lebih lanjut, Muhlis mengatakan PSHT membangun kerjasama bersama segenap elemen masyakat untuk sama- sama menciptakan kondisi masyakat sejahtera.

“Kami berusaha terlibat dalam keamanan dan kenyamanan hidup bermasyarakat,” ujarnya.

Siswa PSHT Rayon Kawang Rejo Rosa mengaku senang bisa turut terlibat dalam giat baksos itu.

“Saya baru pertama kali ikut, semoga bermanfaat untuk penerimanya,” ujarnya.

Salah satu penerima bantuan warga Desa Kawang Rejo  Bu Murjani mengaku   senang atas bantuan sembako yang diberikan PSHT, perempuan renta itu mengaku sudah sering menerima bantuan dari warga PSHT.

“Semoga PSHT terus bisa berbuat untuk kami,” ujarnya singkat. (Agung/Gito)

Table of Contents