Jember_Jempolindo.id _ Kader Partai Nasdem Mursid dinilai offside dari etika berpartai. Pasalnya, saat pengembalian berkas Bakal Calon Bupati Jember Joko Susanto di DPC Partai Gerindra pada Hari Kamis (14/11) Mursid membawa 31 DPC Partai Nasdem mengawal bacabub itu lengkap berseragam atribut partai nasdem.

Alumni Akademi Bela Negara Nasdem Kholilurrahman menyoal sikap Mursid yang dinilainya telah mendahului keputusan partai. Kholil mengaku telah mengkonfirmasi kepada Ketua DPD Partai Nasdem Marzuki.

“Saya sudah mengkonfirmasi kepada ketua DPD Nasdem, pak Marzuki tidak membenarkan kader partai nasdem membawa atribut partai untuk dukung mendukung Bacabup, karena masih menunggu petunjuk dan putusan resmi DPP,” tegasnya.
Kholil tidak mempersoalkan kader Nasdem mendukung Bacabup Jember, asal tidak menggunakan identitas partai.
“Selama belum ada keputusan resmi partai, saya kira tidak benar menggunakan atribut resmi partai, wong belum jelas rekom nasdem kepada siapa berlabuh,” tandasnya.
Dikonfirmasi soal dukungan DPC Nasdem Jember kepada Joko Susanto, Fraksi Partai Nasdem DPRD Jember Dedi Dwi Setyawan menyatakan bahwa perilaku kader nasdem itu merupakan sikap pribadi bukan sikap partai.

“Saya kira normatif saja, saya kira itu perilaku oknum yang sah – sah saja mendukung salah satu calon, hanya saja saya menyanyangkan telah menggunakan seragam beratribut partai Nasdem,” tegas Dedi.
Dedi mengaku belum mengkonfirmasi kepada ketua DPD Partai Nasdem perihal sikap DPP atas dukungan kepada salah satu Bakal Calon Bupati Jember tahun 2020.
“Karenanya saya berharap semua kader partai nasdem mematuhi aturan partai, lagi pula kalau memang sudah ada petunjuk mestinya fraksi tahu duluan,” tegasnya.
Menyikapi polemik ditubuh Nasdem itu, Dedi akan mengkonfirmasi kepada DPD Partai Nasdem Jember dan Fraksi Nasdem DPRD Jember.
“Hari – hari ini kami masih disibukkan dengan agenda DPRD Jember, mungkin selasa baru bisa kami konsultasikan kepada semua pihak,” ucapnya.
Dikonfirmasi perihal sikapnya yang dinilai telah melampaui aturan partai, Mursid menyatakan hanya sekedar mempertegas komitmen dukungan pengurus DPC Partai Nasdem yang telah ditanda tangani secara tertulis.
“Kan pengurus DPC Nasdem sudah menyatakan secara tertulis, saya hanya mempertegas komitmen,” kata Mursid.
Mursid yang berstatus selaku Ketua DPC Sumbersari merasa tidak perlu ijin DPD Partai Nasdem, karena sudah merupakan kesepakatan pengurus DPC Partai Nasdem.
“Melalui forum DPC disepakati tidak perlu ijin DPD, ini murni suara arus bawah,” tegasnya.
Perihal penggunaan seragam yang beratribut partai Nasdem, Mursid merasa juga untuk mempertegas dukungannya.
“Kalau tidak pakai seragam kan tidak jelas,” pungkasnya. (*)