16.8 C
East Java

Pencuri Motor di Parkiran Cafe, Tertangkap Tangan Pemilik 

Loading

Jember – Jempolindo.id  – Pencuri Motor berhasil dibekuk  Unit Reskrim Polsek Kencong gabungan dengan Resmob wilayah barat. Senin 23 Agustus 2021.

Pencurian 1 (satu) Unit sepeda motor Honda CRF sebagaimana di maksud dalam pasal 363 ayat (1) ke 4, ke 5 KUHP, diduga dilakukan tersangka AW bin Alm. Mistar (24) Warga Desa Klakah Utara, Kecamatan Klakah Kabupaten Lumajang.

Pelaku  tak berkutik setelah tertangkap tangan oleh pemilik Motor yang ia Curi di Cafe Om Roni tepatnya di Jalan Raya Krakatau Kencong, Senin (23/8/2021) sore kemarin.

Kapolsek Kencong, AKP Adri Santoso menjelaskan, awalnya, pada Senin sore, pemilik motor bernama Rohmad Ryan Romadoni (23) sedang asik nongkrong bersama kawan kawanya didalam Cafe, tak selang beberapa saat ia mendengar suara Motor Jenis Honda Trail CRF warna hitam, yang berknalpot Brong tersebut dibawa kabur orang tidak dikenal ke arah barat.

Adri Santoso juga menerangkan, Kemarin sore pihaknya amankan pelaku bersama barang bukti, yang bersangkutan orang Klakah dan sempat anggota Reskrim, dibantu  Tim Buru Sergap polres Jember untuk kembangkan kasus ini, awalnya pelaku berbelit belit namun setelah  dilakukan penyelidikan menyeluruh, monitor cctv  dan  beberapa saksi, pelaku pasrah.

“Akhirnya pelaku mengakui jika dirinya bekerja dengan temanya yang saat ini telah kita lacak dan kita kejar bersama tim Gabungan,” Ungkap Kapolsek Kencong, Selasa,(24/8/2021) Siang

Barang Bukti yang  berhasil diamankan diantaranya 1 (satu) Unit sepeda motor Merk. HONDA CRF, Type T4G02T31LO MT No. Pol : P 2784 HA, Warna Hitam, Noka : MH1KD1114KK100274 Nosin : KD11E1099466 An. ROHMAD RYAN ROMADHONI, 1 (satu) Unit sepeda motor Honda Vario, warna putih, No.Pol : N 4531UQ, 2 (dua) buah botol kaca, 1 (satu) buah Handphone merk Realme type 5S warna merah kombinasi hitam, 1 (satu) buah Handphone merk Mitto warna merah kombinasi hitam, 1 (satu) buah Helm merk DCS warna merah, 1 (satu) buah obeng dan 1 (satu) buah kunci palsu dengan gagang merk Honda. (Sofyan)

Table of Contents
- Advertisement -spot_img

Berita Populer

- Advertisement -spot_img