Dua Warga Gumukmas Korban Erupsi Gunung Semeru Ditemukan

Dua Warga Gumukmas
Caption : Jenazah dua orang bapak dan anak, warga Gumukmas, korban erupsi semeru ahirnya ditemukan

Loading

Jember – Dua Warga Gumukmas, setelah pencarian selama 26 hari sejak bencana erupsi Gunung Semeru ahirnya ditemukan. Keduanya merupakan  warga  RT 01/RW 05 dusun Kerajan Desa Purwoasri Kecamatan Gumukmas.

Dua Warga Gumukmas
Caption : Kapolsek Gumukmas Iptu Subagio saat menyerahkan dua jenazah korban erupsi Gunung Semeru kepada pihak keluarga

Berdasarkan penuturan Kapolsek Gumukmas IPTU Subagio, dihadapan wartawan, Sabtu (31/12/2021)  dua orang korban erupsi Gunung Semeru itu, Hambali dan putranya  Moh Faisal, yang ditemukan pada hari Jumat  tanggal 30 Desember 2021, pukul 08.50 WIB.

“Alhamdulillah, kita memang berdoa setiap hari agar jenazah segera bisa ditemukan,” ujarnya lega.

Kepastian identitas korban, setelah jenazah dibawa ke Rumah Sakit dr Haryoto Kabupaten Lumajang untuk menjadi pemeriksaan dan otopsi.

“Kebetulan setelah selesai pemeriksaan forensik dari dokter Polda Jawa Timur, dinyatakan positif kedua jenazah adalah pak Hambali dengan putranya Mohamad Faisal,” jelasnya.

Selanjutnya, kata IPTU Subagio, kedua jenazah diserahkan kepada keluarga, untuk selanjutnya sesuai permintaan keluarga agar disholatkan terlebih dahulu.

“Dan Alhamdulillah, kedua jenazah dimakamkan di pemakaman umum  Desa Menampu Kecamatan Gumukmas,” tegasnya.

Sebelumnya, berdasarkan keterangan Suciati, istri Almarhum Hambali, bapak dan anak itu memang setiap harinya bekerja mengangkut pasir dari Desa Sumberwuluh Kecamatan Candipuro, yang pada saat terjadinya bencana erupsi Gunung Semeru merupakan daerah terparah.

“Berangkatnya hari Sabtu dini hari (saat terjadinya erupsi semeru),” ujar Suciati. (gito)

Table of Contents