Jember_Jempol. Siapa nyana, Kabupaten Jember punya petinju kelas nasional. Yudiantoro nama bekennya Antok Gores (Golek Resiko), atlit tinju asal Jember yang sudah pernah mengharumkan nama Jember di kancah dunia tinju nasional.

“Saya berangkat bertinju dari kebiasaan berkelahi,” katanya enteng, saat bertemu Jempol, Minggu (14/06/2020)
Kiprahnya bertinju diawali sejak tahun 1994, dibawah bimbingan tangan dingin Pelatih Almarhum Fajar Indrajit, berhasil mengukir prestasi hingga pada tahun 2003, Antok Gores berhasil merebut sabuk terbang yunior melawan Ibnu Extra Jos di Cibinong.
“Saya hanya menyalurkan bakat saja, paling tidak memberi nama baik daerah Jember,” tuturnya.
Tekadnya dibuktikan melalui preatasi yang diraihnya. Tahun 1995 – 1997, Antok Gores mewakil kejurnas Pertina di Jakarta.
Pria kelahiran Jalan Trunojoyo Jember itu sejak tahun 2005 mulai gantung sabuk. Kini tinggal di Desa Randu Agung Kecamatan Sumberjambe
Obsesinya untuk memajukan dunia tinju disalurkan dengan menjadi pelatih di Kostrad 509, sejak 2018.
Sebagai pelatih, Antok Gores berhasil mengantarkan Anak didiknya, Faisal Sasmagay, menang di pertandingan Kejurda di Malang, tahun 2019.
Ayah satu putri itu, berharap bangkitnya dunia tinju di Kabupaten Jember seperti pada eranya.
“Semoga ada pemimpin yang peduli bagi kemajuan tinju ke depan,” harapnya. (*)