Jember, Jempolindo.id – Jelang Pilkada 2024, kader Partai Golkar Jember bergejolak. Pimpinan Kecamatan, Pengurus Pleno dan Pengurus Hasta Karya DPD Partai Golongan Karya Kabupaten Jember menggelar pernyataan sikap, di Kafe New Galaxy Patrang, Jember, pada Jum’at (09/08/2024) siang.
Menurut Wakil Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Jember Nanang Sugianto, SE pernyataan sikap itu digelar dalam rangka mempertegas sikap kader Partai Golkar.
“Kali ini kami berkumpul bersama sama, untuk meneguhkan sikap kami sebagai kader Partai Golkar, dalam rangka menjaga marwah Partai,” ujarnya.
Sikap kader Partai Golkar, menurut Nanggi, mengacu pada Tri Sukses Partai Golongan Karya, yakni Sukses Pilleg, Sukses PilPres dan Sukses Pilkada.
“Untuk dua sukses lainya sudah kami lalui, kini tinggal sukses Pilkada 2024, yang akan kami perjuangkan,” katanya.
Sejalan dengan semangat itu, menurut Nanggi, Partai Golongan Karya Kabupaten Jember dalam Pilleg 2024 telah menorehkan Prestasi perolehan suara 200%. dari 2 Kursi menjadi 6 Kursi DPRD Kabupaten Jember.
“Tentu capaian itu harus kami pertahankan, dengan tetap melakukan konsolidasi internal Partai,” tegasnya.
Lebih lanjut, Nanggi menjelaskan bahwa baru lalu, DPD Partai Golkar Kabupaten Jember telah menggelar Rapat Pimpinan, yang menghasilkan keputusan diantaranya, Partai Golongan Karya Kabupaten Jember menjadi Peserta dan mengusung Kader Terbaiknya maju dalam kontestasi PilKada Kabupaten Jember 2024.
“Sebagai kader, kami berkewajiban mengamankan amanah Partai,” tegasnya.
Salah satu kader terbaik Partai Golkar, kata Nanggi adalah Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Jember H Karimullah Dahrujiadi.
“Yang kami sepakati untuk diusung sebagai Bakal Calon Kepala Daerah atau Bakal Calon Wakil Kepala Daerah,” katanya.
Untuk itu, Kader Partai Golkar meminta agar DPP Partai Golkar meninjau kembali Surat Tugas No: Sgas- 125/DPP/Golkar/VII/2025, yang memberikan Tugas Kepada Muhammad Fawaid sebagai Bakal Calon Bupati Jember.
“Jika tidak berpasangan dengan H Karimullah, maka surat tugas itu kami minta agar ditinjau ulang,” tandasnya.
Sejalan dengan itu, Kader Senior Partai Golkar Kabupaten Jember Agustono menegaskan bahwa sebagai kader berkewajiban memperjuangkan keputusan Partai.
“Bahkan jika aspirasi ini tidak diindahkan, sebaiknya kader Golkar Jember berangkat ke DPP Partai Golkar di Jakarta,” tegasnya.
Situasi yang mengabaikan aspirasi Kader Partai Golkar Jember, menurut Agustono tidak bisa dibiarkan.
“Kita tidak boleh tinggal diam, wajib hukumnya memperjuangkan martabat Partai,” tandasnya.
Demikian pula, dengan penegasan Ketua Bapilu Partai Golkar Jember Nurdiansyah Rachman, bahwa keberhasilan Partai Golkar Kabupaten Jember dalam meraih prestasinya adalah berkat kerja keras seluruh jajaran Partai Golkar.
“Untuk itu, kami tidak bisa menerima siapapun yang akan merongrong Partai Golkar, baik internal maupun eksternal,” tegasnya.
Saat memimpin pembacaan pernyataan sikap, Ketua Pengurus Kecamatan Kalisat Lukman Junaidi mendesak agar Dewan Pimpinan Pusat Partai Golongan Karya, memberikan Rekomendasi dan tugas Kepada Kader Terbaik Partai Golongan Karya Kabupaten Jember, yakni Karimullah Dahrudjiadi, untuk diusung sebagai Bakal Calon Kepala Daerah/ Wakil Kepala Daerah Kabupaten Jember 2024.
“Permohonan kami sejalan dengan hasil Rapimda Partai Golongan Karya Kabupaten Jember, sebagai bentuk Apresiasi dan sekaligus Proses Kaderisasi berjenjang di internet Partai Golongan Karya,” jelasnya.
Lukman menegaskan bahwa Kader Partai Golkar Kabupaten Jember solid, untuk terus mengawal dan memperjuangkan Kader Internal Partai Golongan Karya, agar berproses dalam Kontestasi Pilkada Kabupaten Jember Tahun 2024.
“Jika aspirasi ini tidak diindahkan, maka kami siap bergerak, kalau perlu nginap di kantor DPP Partai Golkar Jakarta,” tandasnya. (MMT/slmt)