Ngeri Lihat Kuburan Warga Patemon Bangun Tembok Pembatas

Ngeri Melihat Kuburan
Caption : Warga Desa Patemon Tanggul Jember membangun tembok pembatas kuburan

Loading

Jember – Ngeri lihat kuburan warga Dusun Krajan Desa Patemon Kecamatan Tanggul akhirnya berinisiatif membangun tembok pembatas antara perkampungan dan lokasi kuburan umum,  untuk membatasi pandangan agar warga tidak merasa ketakutan, terutama saat malam hari. Sabtu (12/02/2022)

Menurut Ketua RT Samsul, Pembangunan tembok pembatas itu dilakukan secara swadaya, dengan dibantu puluhan anggota  TNI Yonif Kostrad 515 Tanggul. Warga juga turut membantu menyediakan konsumsi untuk makan pagi dan siang.

“Biayanya berasal dari iuran warga, semoga cepat jelasnya,” jelasnya singkat.

Pengakuan Warga sekitar, Rohmah menyatakan sebelum dibangun tembok memang banyak warga merasa ketakutan, karena posisi kuburan yang berdekatan dengan musholla yang biasa digunakan warga untuk kegiatan mengaji dan kegiatan keagamaan lainnya.

“Sebelumnya kami memang merasa takut, apalagi kalau malam hari mengantar anak mengaji, atau mau selamatan di Musholla, sering merasa ngeri gitu,” ujarnya.

Karenanya, menurut Rohmah atas ide membangun tembok pembatas itu, dirinya bersama warga turut mendukung memberikan bantuan sekedarnya.

“Makanya, kami ingin bisa segera selesai. Kami bantu seadanya, ini ya bantu konsumsi,” ujarnya. (gito)

Table of Contents