Jempolindo _ Komentar DPC Partai Gerindra Jember

Seperti diungkapkan oleh Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Jember Ahmad Halim, saat ditanya Jempolindo, melalui phonsel nya, menjelaskan bahwa jika dibandingkan, pair to pair dengan Pemerintahan Kabupaten Jember pada periode sebelumnya, tentu ada perbaikan.
“Hubungan harmonisasi kelembagaan. Tentu ini sangat penting, karena itu adalah dasar fundamental. Hubungan dengan legislatif, maupun hubungan dengan lembaga vertikal lainnya,” kata Halim.
Halim juga menilai hasil pembangunan fisik yang bisa dirasakan langsung oleh masyarakat. Tentunya ada perbedaan jauh, terutama dalam hal pelayanan dasar infrastruktur.
“Kemudian, perbaikan terhadap aparatur sipil negara, baik itu honorer, maupun ASN,” ujarnya.
Selanjutnya, Wakil Ketua DPRD Jember itu, menyebut juga adanya warisan masalah dari masa lalu, tidak bisa dinafikkan. Semua harus diurai, agar dapar diselesaikan satu persatu.
“Misalnya, Jember sempat mendapatkan predikat tidak wajar dari lembaga yang memiliki kewenangan, yaiut BPK. Menjadi salah satu PR kita,” ucapnya.
Namun, Halim memberikan catatan atas komunikasi antara Pemkab Jember dengan lembaga samping, dan lembaga di atasnya, masih dinilai perlu dilakukan perbaikan.
“Tetapi itu, tidak terlalu signifikan, masih bisa diperbaiki.