Jember – Jempolindo.id – Kiprah Perkumpulan Perempuan Wirausaha Indonesia (Perwira) Kabupaten Jember menggelar pelatihan kewirausahaan baru. Menurut ketua (Perwira) Ny Iriane Mirfano Amd, saat di konfirmasi awak media, kegiatan itu untuk meningkatkan kualitas pemberdayaan perempuan. Kegiatan berlangsung di Tidar Point, pada Kamis (03/11/2022).

“Hari ini, Perwira mengadakan kegiatan pelatihan membuat kue dengan harapan kita bisa menciptakan wirausaha baru untuk masyarakat Kabupaten Jember,” kaya Ny Iriane.
Menurut, Istri mantan Sekda kabupaten Jember itu, kegiatan tersebut bertujuan untuk memberi tambahan pengetahuan kepada ibu – ibu agar bisa membantu perekonomian Keluarga
“Bagaimana membantu masyarakat berpendapatan untuk keluarga nya, “harapnya.
Dalam kesempatan itu, Iriane Mirfano, menegaskan dirinya akan terus berusaha dan berkomitmen untuk membina para perempuan Jember untuk terus berkarya
“Saya tetap akan melatih kepada masyarakat Kabupaten Member, bagaimana menciptakan kewirausahaan bukan hanya membuat kue tetapi bisa membuat makanan, bisa menjadi pengusaha jasa, bisa menjadi produsen atapun industri, ” jelas Iriane Mirfano.
Di tempat yang sama, Samsul Romli peserta pelatihan, dari Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) Politeknik Negeri Jember, dirinya sangat senang bisa mengikuti pelatihan bersama Perwira
“Alhamdulillah selama saya magang di sini kurang lebih dua bulan, bulan kemarin kita juga mengikuti event batik bersama Perwira juga, ” ucap Samsul Romli.
Menurut, Samsul Romli, Ibu – ibu Perwira sangat kompak dan semangat dalam memajukan kewirausahaan
“Ibu – ibu ini sangat antusias, semangat sekali, dalam memajukan atau bergerak di organisasi dalam mengembangkan kewirausahaan, ” tandasnya.
Peranan Perempuan, menurut Romli sangat strategis, bukan hanya sekedar untuk memperjuangkan eksistensinya, namun juga untuk kepentingan pada skala lebih besar.
“Perempuan merupakan bagian yang tak terpisahkan dari kemandirian sebuah bangsa, dalamberbagai aspeknya,” ujarnya.
Untuk itu, menurut Romli, seharusnya pemberdayaan perempuan mendapatkan porsi yang cukup, dalam turut serta ambil bagian,terutama untuk menopang peningkatakan perekonomian.
“Untuk, pelatihan pemberdayaan perempuan, sudah barang tentu perlu didorong terus menerus,” ucapnya.
Adapun yang hadir dalam kegiatan tersebut, Mahasiswa, yang mengikuti program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) Politeknik Negeri Jember, anggota Dharma wanita, dan dari Perkumpulan Perempuan Wirausaha (Perwira) anggota maupun pengurus. (Agung)