Jember – Jempolindo.id – Kabupaten Jember berulangkali mendapat penghargaan Paritrana Award, karean dinilai serius memberikan jaminan Kesejahteraan sosial kepada masyarakat, melalui BPJS Ketenagakerjaan. Usai dinobatkan sebagai Kabupaten terbaik, nomor satu se Provinsi Jawa Timur, kini sekali lagi mendapat hadiah 1 unit mobil, atas prestasinya di tingkat nasional.
Baca juga : Lagi, Pemkab Jember Raih Penghargaan Paritrana Award dari Gubernur Jatim
Penyerahan hadiah kunci mobil secara simbolis diserahkan oleh Asisten 1 Provinsi Jawa Timur Drs Benny Sampirwanto M Si, kepada Bupati Jember Ir H Hendy Siswanto ST IPU di Pendopo Wahyawibawagraha, pada Rabu, 28 Desember 2022.
Dihadapan para undangan diantaranya Deputi BPJS Ketenagakerjaan Wilayah Jawa Timur Denny Yusyulian, Pj Sekda Kabupaten Jember Arief Tyahyono S E, Kepala Kantor BPJS-TK Jember Dolik Yulianto dan seluruh undangan terkait, Bupati menyampaikan rasa syukur yang tiada tara atas pencapaian Pemkab Jember dalam memproteksi warganya.
Strategi Pemkab Jember, dalam meraih prestasi itu, kata Bupati Jember Hendy Siswanto, yakni dengan terus melakukan sosialisasi bersama OPD terkait, menerbitkan Surat Edaran (SE) dan juga Peraturan Bupati (Perbup) untuk mengikutsertakan BPJS-TK kepada mitra kerja di masing-masing instansi
Kebijakan itu, kata Hendy dengan tegas akan memproteksi seluruh masyarakat Jember melalui jaminan BPJS-TK. Salah satunya dengan melaunching kepesertaan sebanyak 15 Ribu Buruh Tani Tembakau di Kabupaten Jember pada hari ini.
“Alhamdulillah, Kita dapat penghargaan Paritrana Award 2021 Tingkat Nasional. Untuk paritrana Award 2022 di Tingkat Provinsi kita mendapat juara satu yang kemarin diserahkan langsung oleh Gubernur Khofifah,” Ungkap Bupati.
Kami akan terus berusaha dan bercita-cita untuk memproteksi masyarakat dengan jaminan BPJS-TK. Hal ini penting untuk menjadi motivasi seluruh stakeholder.
“Bukan hanya stakeholder yang ada, namun seperti BUMN dan BUMD harus mengetahui pentingnya BPJS untuk melindungi pekerjanya,” Lanjutnya.
Selanjutnya, Pemkab Jember akan terus mengembangkan Jaminan Sosial kepada mitra yang bekerjasama.
“Kemudian penting untuk memberikan proteksi BPJS dengan pihak yang bekerjasama dengan Pemkab jember mulai dari pedagang, tukang parkir, nelayan. Seluruh masyarakat akan terproteksi dengan jaminan BPJS-TK,” katanya. (Agung)