Jembatan 515 Tanggul Ahirnya Diresmikan

Loading

JEMBER – Jembatan 515, merupakan jembatan penghubung di Desa Patemon Kecamatan Tanggul yang sempat dikeluhkan warga, ahirnya diresmikan Bupati Jember Ir H Hendy Siswato ST IPU, pada Jumat (13/05/2202) siang.

Saat peresmian jembatan yang berada diperbatasan Kompleks Batalyon Infanteri 515, Bupati Jember Ir H hendy Siswanto ST IPU, didampingi Wakil Komandan (Wadanyon) Mayor Inf Satria Ardianta M Risal, Ketua Pramuka Jawa Timur Arum Sabil, Kepala OPD di lingkungan Pemerintahan Kabupaten Jember, serta Muspika se- Kecamatan Tanggul.

Rehabilitasi jembatan sepanjang 16 meter itu, Proyek Multiyears sumber dana dari penganggaran APBD Kabupaten Jember tahun 2021 / 2022 , sesuai papan nama proyek, nilai kontrak Rp 1,2 milyar, mulai dikerjakan tanggal 23/12/2021, dan selesai tanggal 21 Mei 2022,

Melalui keterangan persnya, Bupati Hendy menerangkan, bahwa Jembatan 515 yang membentang sepanjang 16 meter merupakan jalan utama bagi masyarakat Tanggul.

“Dengan diresmikannya jembatan ini, semoga menjadi tonggak penggerak perekonomian masyarakat desa Patemon dan sekitarnya,” ujarnya.

Agar umur Jembatan itu menjadi lebih lama, Bupati Hendy mengajak masyarakat untuk ikut peduli, serta merawat dan menjaga jembatan tersebut

“Tentunya jembatan ini milik warga masyarakat Jember, dan harapan kami kepada warga, mari jembatan ini kita maksimalkan, kita bantu perawatanya, sederhana membantunya jangan membuang sampah sembarangan di jembatan,” ucap hendy.

Jembatan 515
Keterangan: Wadanyon, Mayor Satria Ardianta M Risal

Di tempat yang sama, Komandan Batalyon Infanteri Yonif Raider 515, pada kesempatan tersebut diwakilkan Wadanyon, Mayor Satria Ardianta M Risal, turut mengapresiasi Pemerintah Kabupaten Jember, yang telah mewujudkan rehabilitasi jembatan, yang bernama jembatan Komplek 515.

“Kami dari batalyon mengucapkan terima kasih yang banyak kepada pihak pemda, baik dari bupati maupun dari dinas terkait,

telah memberi nama jembatan 515 dari nama batalyon kami,” ungkap Satria.

Jembatan 515
Keterangan: Warga Desa Patemon Sunartik

Selesainya rehabilitasi Jembatan itu, juga mendapat tanggapan warga, seperti yang diungkapkan Sunartik, warga RT 7, RW 1 dusun Krajan 1 desa Patemon Kecamatan Tanggul.

” Jembatan itu sudah lama ditutup, sepi disini tidak ada apa – apa,

dengan dibukanya jembatan ini, saya sangat senang karena ekonomi bisa normal,” jelas Sunartik.

Jembatan 515
Keterangan: Warga Desa Patemon Azizah

Senada dengan Sunartik, warga Desa Patemon, Aminah Azizah, juga mengungkapkan kegembiraannya, dengan telah diresmikan jembatan itu.

“Alhamdulillah senang sekali karena saya punya usaha disini, beberapa bulan sudah sempat terganggu, karena akses Jembatan masih dalam perbaikan,” ujarnya.

Sejalan dengan imbauan Bupati Jember, agar masyarakat tidak lagi membuang sampah sembarangan, Azizah berharap

supaya pemerintah Desa menyediakan tempat sampah, sehingga warga masyarakat tidak membuang sampah sembarangan.

“Pemerintah Desa kami harap bersedia memfasilitasi tong – tong sampah, dari rumah ke-rumah, sampahnya nanti kan bisa tiap hari ada yang memungut,” tutupnya. (Agung)

Table of Contents