HPSN Jember 2022 Mengedukasi Sampah Dari Sumbernya

HPSN Jember 2022
Caption : Bupati Jember Ir H Hendy Siswanto ST IPU didampingi Ketua HPSN Jember 2022 Ahmad Sugiarto

Loading

Jember – HPSN Jember 2022, memperingati Hari Peduli Sampah Nasional tahun 2022 sekira 80 relawan di Kabupaten Jember telah melakukan serangkaian kegiatan, yang puncaknya diperingati dengan melakukan kegiatan bersih – bersih sampah di sungai di bawah Jembatan Jarwo Kaliwates. Kegiatan itu dihadiri Bupati Jember Ir H Hendy Siswanto ST IPU. Minggu (20/02/2022) Pagi.

Dalam sambutannya Bupati Hendy mengapresiasi kegiatan HPSN yang telah diinisiasi para relawan dengan biaya sendiri.

“Atas nama pemerintah saya mengapresiasi setinggi-tinginya,” ujarnya.

Sampah, menurut Hendy bermula material sisa kegiatan manusia, yang harusnya dikelola sendiri.

“Jika kita tidak peduli terhadap sisa kegiatan yang kita produksi sendiri, maka permasalahan sampah tidak akan pernah selesai,” ujarnya.

Karenanya, kata Hendy harus ada pola untuk menyelesaikannya, melalui upaya mengelola sampah yang menjijikan menjadi sampah yang menjanjikan.

“Bagaimana bisa, bisa sekali, mulai melakukan pemilahan jenis sampah untuk kemudian dikelola dalam bank sampah,” tegasnya.

Untuk itu, dipandang perlu menurut Hendy membangun Bank Sampah disetiap RT RW yang ada diseluruh Kabupaten Jember, yang jumlahnya mencapai 18.600 RT/RW.

“Jika satu RT mempunyai bank sampah, maka permasalahan sampah akan segera teratasi, sehingga kelak sampah  akan memiliki Value Added,” tuturnya.

Lebih lanjut, Hendy mengingatkan bermula dari pengalaman banjir yang terjadi hampir setiap tahun, maka diperlukan penanganan yang lebih serius, dengan melakukan mitigasi bencana serta antisipasi melalui kegiatan reboisasi.

“Kami mohon bantuan pada relawan sampah, untuk sekalian melakukan mitigasi bencana, agar bencana banjir tak terulang terus, kami akan programkan ini,” ujarnya.

Ketua HPSN Kabupaten Jember 2022 Ahmad Sugiarto, menjelaskan bahwa peringatan HPSN tahun 2022 biasanya diperingati setiap tanggal 21 Februari, namun atas kesepaatan para relawan, maka peringatan HPSN 2022 diperingati pada tanggal 20 Februari.

Menurut Ahmat, menyelesaikan sampah harus dimulai dari sumbernya bukan dari dampaknya.

“Sampah itu datangnya dari rumah tangga, karena kita edukasi sejak dari rumah tangga,” jelasnya.

Untuk menyelesaikan permasalah sampah, menurut Ahmad juga membutuhkan peranan pemerintah.

“Karenanya kami berharap dukungan dari pemerintah, untuk membentuk Bank sampah disetiap desa,” pungkasnya. (Agung)

  • Pewarta : Agung Suryono
  • Editor :Miftahul Rachman
Table of Contents