Halal Bihalal AWAS Jember Jalin Silaturahmi

Loading

Jember _ Jempolindo.id_  Jalin Silaturahmi,  puluhan wartawan yang tergabung dalam AWAS (Aliansi Wartawan Selatan, FWLM (Forum Wartawan Lintas Media) menggelar halal bihalal, bertempat di Kafe J82, Kecamatan Gumukmas, Kabupaten Jember, Jawa Timur, pada Senin (01/04/2023) sore.

Nampak hadir selain puluhan awak media dalam acara tersebut, jajaran Muspika Gumukmas, beberapa tokoh pemuda dan aktivis dari berbagai kalangan, yang ada di wilayah Jember Selatan.

Melalui Ketua AWAS Jember Heri Santoso menjelaskan bahwa Halal Bihalal itu bertujuan untuk meningkatkan tali silaturahmi, diantara sesama pegiat media.

“Kegiatan ini masih dalam momentum lebaran, kita lakukan guna menjalin persahabatan, yang lebih harmonis antara sesama Kuli tinta di kabupaten Jember,’ ujarnya.

Kedepan, kata Heri, dengan terbangunnya komunikasi yang baik diantara sesama pelaku media, maka dapat lagi saling berbagi informasi.

 

“Sehingga para awak dapat meningkatkan perannya. Kami bisa saling mengingatkan agar menulis berita sesuai etika jurnalistik. Kami tidak ingin kawan – kawan AWAS menerbitkan berita hoaks, ,karena selain merusak citra wartawan juga berimplikasi pidana,” tegasnya.

Sedangkan ditempat yang sama, Mohammad Tahril, salah satu wartawan media online, berharap melalui momen halal bihalal itu, bisa lebih terjalin hubungan sesama pewarta yang saling asih, asah ,asuh antara awak media, baik yang senior maupun yang yunior.

“Kami sangat berharap kedepannya kita bisa saling berbagi ilmu dan informasi sesama awak media terkait pemberitaan , sehingga mutu pemberitaan yang di baca masyarakat punya bobot. Bisa mencerdaskan masyarakat kabupaten Jember. Utamanya mencedaskan kehidupan berbangsa dan bernegara,” tutupnya. (Gito)

 

 

 

Table of Contents