FKPT Jatim Dapat Apresiasi Wagub Emil Dardak

FKPT Jatim
Caption : Wagub Provinsi Jawa Timur Emil Elestianto Dardak

Loading

Batu –  FKPT Jatim berhasil mencatatkan prestasinya pada Musium Rekor Indonesia (MURI) untuk jumlah Video Moderasi Beragama yang dikirimkan oleh para guru-guru di Jatim dengan jumlah 3.044 video. Atas prestasi itu, secara khusus Wagub Parovinsi Jawa Timur  Emil Elestianto Dardak juga memberikan apresiasi atas capaian FKPT Jawa Timur.

“Selamat secara khusus untuk Kabid Agama FKPT Jatim yang mendapat Rekor Muri sebagai inisiator serta FKPT Jatim sebagai penyelenggara,” kata Wagub Jatim

Wagub Jatim, Emil Dardak juga memberikan apresiasi positif atas dipilihnya Provinsi Jawa Timur khususnya Kota Batu oleh BNPT sebagai lokasi Rakernas IX FKPT.

“Pemprov Jatim juga memberikan Selamat kepada BNPT pimpinan Pak Boy Rafly yang telah melengkapi 2 FKPT baru yaitu Papua dan Papua Barat sehingga kini semua Provinsi di Indonesia telah memiliki FKPT,” kata Emil dalam sambutannya.

Kedepan BNPT dan FKPT serta semua pihak, lanjut Emil, mesti bersinergi guna mengatasi dampak Dunia teknologi yang berubah cepat khususnya terkait berkembangnya ujaran kebencian, berita hoaks yang begitu mudah beredar termasuk penggunaan sosial media secara berlebihan dan tidak bertanggung jawab.

“Semua itu mesti ditanggulangi Bersama dengan adanya sinergi termasuk dalam mencegah radikalisme,” ungkap Emil. (Realese FKPT Jawa Timur )

Table of Contents