Jember _Jempol _ Sekitar 30 wartawan Jember Deklarasikan PWJ Asyik di Yayasan Raudlotul Mutaallimin (Yasrama) Baratan Jember, sekira pukul 17.00 WIB Minggu (11/04/2021).
NASKAH DEKLARASI :
Assalamualaikum wr wb.
Bismillahirrahmanirrahim… Malam ini, Minggu tgl 11 April 2021 kami mendeklarasikan beridirinya Perserikatan Wartawan Jember (PWJ) Asyik, dgn visi missi sebgai berikut:
Pertama: PWJ didirikan sebagai rumah besar bagi lintas wartawan jember, baik yg berafiliasi kepada organisasi profesi maupun yg tdk berafiliasi kepada organisasi profesi yg ada.
Kedua, sebagai rmh besar wartwan, PWJ mengakomodasi dan terbuka bagi seluruh wratwan utk bergabung guna membangun kebersamaan.
Dan ketiga, PWJ bertekad untuk berpartisipasi membagun jbr yang lebih baik melalui liputan dan tulisan-tulisan yg kritis dan konstruktif.
Demikian deklarasi ini, semoga bermanfaat.
Terima kasih..
Wassalam..
Menurut Deklarator PWJ (Perserikatan Wartawan Jember ) Asyik Kustiono Musri, kelahiran PWJ Asyik merupakan Rumah Besar bagi wartawan Jember yang didorong keinginan Bupati Jember H Hendy Jember untuk merangkul semua elemen wartawan yang ada di Jember.
“Semula kami bersama Bupati telah mengadakan pertemuan bersama lebih dari 40 wartawan Jember, dalam pertemuan itu telah terbangun dialog bersama untuk Jember lebih baik,” kata Kustiono.
Pesan Bupati Hendy, tutur Kustiono agar dirangkul semua wartawan, termasuk kemarin yang sempat dekat dengan Mantan Bupati Jember dr Faida MMR.
Semangat itu ditindak lanjuti dengan pertemuan di Rumah Kustiono, Jumat Malam (09/04/2021), yang dihadiri beberapa perwakilan wartawan Jember yang bersepakat menamakan Perserikatan Wartawan Jember.
“Kesepakatan itu kami komunikasikan kepada Bupati yang menyarankan ditambahi menjadi PWJ Asyik,” ujar Kustiono.
Turut hadir dalam deklarasi itu PLT Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi Kabupaten Jember Salim Habib, yang menyambut baik berdirinya PWJ Asyik.
“Kehadiran PWJ Asyik kami harap mampu menyuguhkan pemberitaan yang postif tentang Jember, sehingga potensi Kabupaten Jember dapat terpublikasi dengan baik,” kata Habib.
Habib yang juga dikenal sebagai pendiri Akun Grup Facebook Info Warga Jember, menceritakan kisahnya selama mengelola akun Facebook juga bisa memberikan kontribusi penguatan citra Jember yang baik
*Kesan yang baik tentang Jember, berdampak pada akselarasi segala sektor pembangunan kabupaten Jember, termasuk kehadiran investor,” tegasnya.
Sejalan dengan itu, Ketua Komisi C DPRD Jember David Handoko Seto yang hadir mewakili Anggota DPRD Jember, berharap peran wartawan dapat menyuguhkan kritik yang konstruktif, bukan hanya sekedar kritik yang asal.
“Jika ada sesuatu yang kurang baik, dapat kiranya, menyampaikan langsung kepada bupati,” harapnya.
David menegaskan, DPRD juga tidak alergi dikritik, selama kritik itu membangun.
“Kelahiran. PWJ ASYIK akan menjadi warna baru bagi dinamika Jember,” tegasnya.
Sebagai wujud membangun komitmen bersama awak media, kata David, DPRDJember sudah menyiapkan, tempat nyangkruk, bernama Warung Kejujuran, agar dikelola wartawan, warung itu juga dilengkapi dengan fasilitas WiFi.
“Ke depan rencana dibangun MEDIA CENTER pada tahun ini,” kata David. (*)