Jember, Jempolindo.id -, Setelah kemarin Gus Fawait sapaan akrab Bupati Jember Muhammad Fawait , gelar Open House, berhalal bihalal bersama masyarakat Jember, kali ini kembali menggelar bersama Forkopimda, Instansi vertikal, dan keluarga besar Pemkab Jember di Pendopo Wahyawibawagraha, pada Rabu (09/04/2025).
“Alhamdulillah, setelah kemarin kita gelar bersama masyarakat umum, sekarang kita gelar bersama ASN dan Forkopimda plus,” Katanya, disela sela acara.
Suasana halal bi halal itu, menunjukkan keakraban antara Bupati Jember dan para tamu yang bersilaturahmi.
“Suasananya ganyeng, diantara semua yang hadir. Hal seperti ini, semoga bisa kita eksplor lagi di masa mendatang,” ujarnya.
Bahkan informasinya, Pendopo Wahyawibawagraha Kabupaten Jember, selama ini hanya digunakan untuk kegiatan seremonial terbatas saja. Melalui kegiatan Open House itu, masyarakat umum bisa mengetahui ruangan ruangan Pendopo.
“Katanya begitu ya, sekarang masyarakat umum bisa kita ajak bersama sama melihat Pendopo,” katanya.
Menanggapi kegiatan itu, Moch Kosim, staf di Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Jember, menyatakan kegembiraannya bisa bersilaturahmi dengan Bupati Jember Muhammad Fawait.
“Alhamdulillah bisa bersilaturahmi dengan Gus Bupati dan Ketua TP PKK, serta semua pimpinan kami dan teman teman ASN sekabupaten Jember,” ujar Kosim, melalui pesan singkat jaringan WhatsAppnya.
Suasana Open House Hari ke 2
Pantauan media ini, sejak pukul 9 Pagi WIB, sebelum open gate, Kepala OPD berbaris di depan pintu masuk aula pertemuan lantai bawah pendopo. Terlihat seluruh pegawai ASN berbaris kebelakang. Terdapat pula Camat, Lurah, serta Kepala Puskesmas.
Acara pertama bersalaman dengan Bupati dan Ketua Penggerak PKK Gyta Eka Puspita.
Jajaran Asisten Pemkab Jember dan Kepala OPD dipersilahkan terlebih dahulu untuk bersalaman dengan Bupati dan Ketua Penggerak PKK di ruang Tamyaloka, setelahnya ikut serta menjadi penerima tamu para pegawai
Hingga pukul 10 siang, masih terpantau para pegawai Pemkab Jember berdesakan di depan pintu pendopo ruang Pancakarana dan bergantian masuk untuk bersalaman dengan Kepala OPD dan juga Bupati.
Antrian pegawai selesai bersalaman hampir jam 11 Siang. (Gilang)