Jember – Jempolindo.id – Hujan lebat sepanjang hari sebabkan 600 rumah di Desa Ngampelrejo Kecamatan Jombang Kabupaten Jember, terendam banjir, hingga mencapai ketinggian 60 – 100 meter. Banjir itu akibat luapan air Sungai Mlandingan, pada Sabtu (26/11/2022).
Menurut Kepala Desa Ngampelrejo Nasyhudin, kepada media ini, pada Minggu (27/11), menuturkan bahwa banjir terjadi sejak hari Sabtu (26/11/2022).
“Hari ini makin banyak rumah yang tergenang banjir, karna air kiriman dari hulu tambah besar,” tuturnya.
Menurut Nasyhudin, wilayah desa Ngampel Rejo, merupakan desa di Kabupaten Jember yang telah di ujung selatan berbatasan dengan Kabupaten Lumajang, yang memang langganan banjir.
Salah satu penyebabnya, kata Nasyhudin belum adanya normalisasi sungai Mlandingan, yang mengalami pendangkalan.
“Semoga tahun depan segera ada perhatian normalisasi sungai,dari pihak pemerintah,Sehingga banjir bisa tidak selalu menimpa desa Ngampel Rejo,” harapnya.
Sementara, petugas TRC BPBD Kabupaten Jember, hingga Senin (28/11/2022) masih siap di lokasi bencana banjir, untuk melakukan asesemen terhadap warga terdampak banjir.
“Mohon maaf, kami belum bisa memberikan informasi lebih lanjut,” ujar anggota TRC BPBD Kabupaten Jember.
Warga juga masih bertahan di rumah masing-masing, sambil berjaga-jaga harta benda milik mereka.(Gito)