Pidie _ Jempolindo.id_ Badan Nasional Penanggulangan Terorisme Republik Indonesia (BNPT RI) dalam rangka melaksanakan program Kawasan Terpadu Nusantara (KTN), menggandeng Pemerintahan Kabupaten Pidie Provinsi Nangroe Aceh Darussalam. Penandatanganan Nota Kesepahaman sinergisitas pencegahan penyebaran paham radikal terorisme melalui program KTN, dilaksanakan di Jakarta, pada Jumat (20/1/2023).
Baca Juga : 1000 Pesilat Cilik Meriahkan Penutupan PORA XIV Pidie Tahun 2022
Penandatanganan disaksikan oleh Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) Komisaris Jenderal Boy Rafli Amar dan PYM Sultan Malik Samudera Pasai Aceh Teuku Haji Badruddin Syah Zhillullah Fil Alam, sebagai fasilitator Nota Kesepahaman tersebut.
Ikut hadir dalam penandatanganan itu diantaranya, Sekretaris Daerah Kabupaten Pidie H Idhami, Kepala Badan Keuangan Kabupaten Pidie T.Hendra, Kepala Bappeda H Isnaini, Inspektur Pidie Mukhlis, Kabag Tapem Almanza, Plt Kabag.Umum Drs.Akmal, dan Kasubbag Protokol Haris Aulia.
Melalui Kabag Prokopim T Iqbal SSTP MSi, Pj Bupati Kabupaten Pidie, Ir Wahyudi Adisiswanto MSi menyambut baik kerja sama ini, sebagai bagian dari upaya membangun, menuju Pidie Mulia
“Dalam konteks kerja sama ini, saya sangat bersyukur sekali. Di Pidie merindukan hal-hal semacam ini,” tutur Wahyudi Adisiswanto.
Bupati Pidie juga menghimbau, kepada seluruh wilayah Kecamatan di Kabupaten Pidie, untuk dapat berkontribusi aktif menyukseskan rencana kerja sama itu, melalui berbagai program yang akan dilaksanakan.
Lanjutkan ke halaman berikutnya —->