17.4 C
East Java

Upacara Hari Jadi Jember Bukan di Alun-Alun, Ternyata Disini 

Loading

Jember _ Jempolindo.id _ Upacara Hari Jadi Jember Ke-94 , biasanya diselenggarakan di Alun Alun Kabupaten Jember, namun kali ini sengaja diselenggarakan di Bandara Notohadinegoro, pada hari Senin (02/01/2022) pagi.

Baca juga: Lomba Mewarnai Meriahkan Hari Jadi Kabupaten Jember ke-94

Bertindak selaku Inspektur Upacara Bupati Jember Ir H Hendy Siswanto ST IPU. Peringatan Hari Jadi Jember itu melibatkan seluruh jajaran Jajaran Forkopimda, PNS Pemkab Jember dan DPRD Kabupaten Jember.

Jempolindo, Jember, hari jadi Jember
Keterangan: Bupati Jember Ir H Hendy Siswanto ST IPU bertindak selaku Inspektur Upacara peringatan hari jadi Jember ke-94

Peringatan Hari Jadi Jember itu, dimeriahkan dengan atraksi dirgantara, yang menampilkan terjun payung, tari tarian,  iringan  musik tradisional,  Paduan Suara dan penampilan pencak silat.

Tentu saja, peringatan Hari Jadi Kabupaten Jember, yang tak seperti biasanya itu, mendapat perhatian banyak kalangan, tak terkecuali Pimpinan DPRD Kabupaten Jember Ahmad Halim, yang turut memberikan apresiasinya.

Jempolindo, Jember, Hari Jadi Jember
Keterangan: Pimpinan DPRD Jember Ahmad Halim

“Ya tentu, baru saja kami sudah melaksanakan Upacara peringatan hari jadi Jember yang ke-94, secara seremonial, berbarengan dengan launching penerbangan dari Jember – Surabaya,” ujar Halim melalui rekaman suara yang dikirim kepada Jempolindo, pada Senin (02/01/2022).

Halim menegaskan bahwa secara umum pembangunan di Kabupaten Jember sejak tahun 2021 dan 2022 sudah mengalami peningkatan.

“istilahnya sudah on the track, Karenanya, capaian itu sudah seharusnya dipertahankan, dan terus ditingkatkan pada tahun tahun mendatang,” ujarnya.

Selama dua tahun terahir, menurut Ketua Partai Gerindra Jember itu, Jember sudah mendapatkan penghargaan dari berbagai sektor.

‘Untuk itu kami berharap, capaian itu dapat terus lebih ditingkatkan, agar Jember semakin keren,” ujarnya.

Pendapat Anggota Fraksi Pandekar DPRD Kabupaten Jember, Sucipto Mujiburahman, juga menyampaikan apresiasi serupa. Menurutnya penyelenggaraan Upacara Hari Jadi Jember di Bandara Notohadinegoro itu patut diapresiasi.

Jempolindo, Jember, Hari Jadi Jember
Keterangan: Anggota DPRD Jember dari Partai Golkar Sucipto Mujiburahman

“Apresasi peringatan hari jadi ke 94 tahun jember luar biasa, dibandara notohadinegoro, sekaligus mempromosikan dioprasionalnya kembali penerbangan Jember Surabaya. Ini tentu sebuah kemajuan yang harus kita dukung bersama,” Ujarnya.

Meski, menurut Sekretaris Partai Golkar itu, pada tahun 2022 masih banyak kekurangan yang perlu dibenahi bersama.

“Evaluasi itu dapat kita jadikan pijakan, agar pada tahun 2023 semoga akan lebih baik,” ujarnya.

Untuk menuju Jember Keren, kata Sucipto perlu bersama – sama kerja keras. Secara proporsional menyesuaikan dengan anggaran biaya yang telah disediakan di APBD 2023.

“Kami berharap, melalui alokasi anggaran APBD mampu mendongkrak ekonomi rakyat lebih sejahtera amin,” ujarnya, dalam keterangan tertulisnya.

Jempolindo, Jember, Hari Jadi Jember
Keterangan: Anggota DPRD Jember dari Partai Demokrat Agusta Jaka Purwana

Sanjungan serupa, juga disampaikan Anggota DPRD Jember dari Partai Demokrat, Agusta Jaka Purwana, melalui rekaman suaranya, berpendapat bahwa Pembangunan di Kabupaten Jember juga sudah mengalami peningkatan.

“Namun, masih perlu ditingkatkan ke depan. Semoga Jember semakin lebih baik, lebih sejahtera, peduli kepada masyarakat, dan senantiasa di ridhoi oleh Allah Subhanahu wataala,” ujarnya. (Gilang)

Table of Contents
- Advertisement -spot_img

Berita Populer

- Advertisement -spot_img