Konsolidasi Relawan Pemenangan Ganjar Dapil 3 Kabupaten Jember, Eko Yunianto: Targetkan PDI Parjuangan Menang Total 

Jember _ Jempolindo.id _ Relawan Pemenangan Ganjar Pranowo Dapil 3 Kabupaten Jember, berlangsung di Sebuah Kafe dan Pemandian, di Desa Gambiran, Kecamatan Kalisat, Kabupaten Jember, pada Minggu (15/10/2023) Siang.

Baca juga: Konsolidasi Tim Pemenangan Ganjar Dibawah Komando Eko Yunianto Dapil 6 Kabupaten Jember  

Konsolidasi itu diikuti oleh 49 Koordinator Desa yang ada di 5 Kecamatan, diantaranya Kecamatan Kalisat, Jelbuk, Sumberjambe, Ledokombo, dan Sukowono.

Keterangan Foto: Penanggung jawab Gerakan Relawan Pemenangan Ganjar Pranowo Kabupaten Jember, Eko Yunianto

Eko Yunianto, Caleg DPRD Provinsi Jawa Timur dari PDI Perjuangan, yang bertindak selaku penanggung jawab gerakan relawan Ganjar Pranowo, menjelaskan bahwa Deklarasi dan Konsolidasi itu dilakukan dalam upaya mempertegas agenda pemenangan Pemilu 2024.

“Hingga hari ini, sudah selesai 4 daerah pemilihan, tinggal 3 daerah pemilihan, yang akan kami lakukan secara terus menerus,” ujarnya.

Kemenangan Ganjar Pranowo, menurut Eko Yunianto, hanya bisa dilakukan dengan cara terus menerus turun ke bawah, menyapa masyarakat.

“Sesuai dengan perintah Ketua Umum Ibu Megawati, maka semua kader, simpatisan dan relawan, dianjurkan untuk terus menyapa masyarakat, mendengarkan permasalahan yang terjadi,” Ujarnya.

Dengan cara itu, kata Eko Yunianto, maka diyakini PDI Perjuangan Kabupaten Jember, akan memenangkan kontestasi pada Pemilu 2024.

“Secara Nasional, PDI Perjuangan mentargetkan Hatrick, tiga kali menang berturut turut,” tegasnya.

Targetkan Dapil 3 Lumbung Suara Relawan Pemenangan Ganjar 

Pada kesempatan itu, hadir pula Calon Legislatif PDI Perjuangan Dapil 3, Hariyanto, yang juga bertugas Sebagai Komandante Kecamatan Ledokombo.

Wakil Ketua PDI Parjuangan Kabupaten Jember, Hariyanto

Hariyanto menjelaskan bahwa sebagai Partainya wong cilik, maka sudah menjadi komitmen PDI Perjuangan, untuk terus memperjuangkan masalah yang dihadapi masyarakat.

“Saya sudah 20 tahun lebih mengabdi melalui PDI Perjuangan, berusaha menanggulangi beragam aspirasi masyarakat,” ujarnya.

Pada periode Pemilu 2024, Hariyanto akan berkontestasi, sebagai Caleg di Dapil 3. Wakil Ketua PDI Parjuangan Kabupaten Jember itu, berkeyakinan Dapil 3 akan menjadi lumbung suara PDI Parjuangan.

“Sinergi dan kolaborasi antara PDI Perjuangan bersama semua elemen masyarakat, termasuk Relawan Pemenangan ini, maka kami yakini akan memperbesar suara PDI Parjuangan,” tegasnya.

Konsolidasi Relawan Pemenangan Ganjar Pranowo itu, ditutup dengan mengumandangkan Deklarasi Relawan Pemenangan Ganjar Pranowo. (Gilang)

Exit mobile version